Daffa Aswin, Siswa SMK Kesehatan Adi Husada Juarai Lomba Karikatur
Daffa Aswin Miki Hardiansyah, siswa kelas XI Farmasi SMK Kesehatan Adi Husada berhasil mendapatkan juara 3 lomba karikatur. Lomba ini diadakan oleh Kodim 0833. Peserta lomba dari tingkat SMA/SMK/MA dan diikuti kurang lebih 30 peserta. Pengumuman pemenang lomba diselenggarakan di Cyber Mall Malang, Kamis (14/7).
Tema lomba karikatur yang diusung adalah Salam Satu Jiwa, Indonesia. Dari tema tersebut Daffa mendapat inspirasi dan langsung dikonsultasikan dengan pembimbing, Ibu Raras Juwita Samaya, S.Pd. Dengan masukan dan saran pembimbing, terciptalah karya karikatur yang apik.
Sebetulnya hobi Daffa adalah menulis cerita tetapi ketika ada pengumuman lomba membuat karikatur dia merasa tertantang untuk mencoba hobi yang baru. Ternyata hasil tidak mengkhianati proses, saat belajar dan latihan membuat sebuah karikatur dia tidak pernah menyerah. “Sepertinya, saya mau buka bisnis membuat karikatur, Bu,” ujar Daffa, sapaan akrabnya, ketika ditemui di sekolah, Jumat (15/7).
Hadiah yang berhasil dibawa pulang oleh Daffa adalah Piala dan uang pembinaan sebesar Rp.300.000. Selanjutnya, seluruh peserta yang dinyatakan juara di tingkat Kodim akan diagendakan untuk hadir di Korem 083/Baladhika Jaya Jalan Bromo No.17 Malang.
Kembangkan terus bakatmu, Daffa. Terus harumkan nama sekolah dengan prestasimu