RANGKAIAN KEGIATAN MPLS SISWA SMK KESEHATAN ADI HUSADA TA 2022/2023
Senin, 18 Juli 2022, Tahun ajaran baru 2022/2023 telah dimulai. Seluruh guru dan siswa siap menyambut kehadiran siswa-siswi terbaik yang telah diterima di SMK Kesehatan Adi Husada. Rangkaian kegiatan telah disiapkan untuk menyambut siswa baru pada MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang akan dilaksanakan selama 5 hari dari jam 07.00-13.30. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan lingkungan sekolah kepada peserta didik baru. Susunan acara MPLS SMK Kesehatan Adi Husada adalah sebagai berikut:
Hari Pertama (Senin, 18 Juli 2022)
Di hari pertama seluruh peserta didik baru dikumpulkan di Ruang Panjang SMK Kesehatan Adi Husada. OSIS bertugas untuk mengkoordinir di dalam ruangan. Sembari menunggu Upacara di mulai, anggota OSIS mengecek barang bawaan peserta. Setelah itu seluruh siswa dari kelas XII, XI, dan peserta didik baru kelas X diarahkan menuju lapangan untuk mengikuti upacara. Pembina Upacara adalah Ibu Eny Widyawati, S.Pd., Gr. Selaku Kepala Sekolah SMK Kesehatan Adi Husada.
Setelah itu pemberian materi tentang pengenalan Para Wakil Kepala Sekolah beserta tugasnya, hal ini dimaksdukan supaya siswa baru dapat mengetahui tugas-tugas di tiap divisi. Acara perkenalan yang pertama diawali oleh Kepala TU, kemudian Waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, dan terakhir dari Waka Humas. Selain itu pemberian materi P5, yang merupakan projek yang sekarang digiatkan dalam implementasi Kurikulum Merdeka.
Hari Kedua (Selasa, 19 Juli 2022)
Di hari kedua, supaya siswa tetap semangat dengan rangkaian kegiatan yang berjalan peserta didik baru dan OSIS membuat Yel-Yel. Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian materi dari Waka Sarpras. Selanjutnya, siswa baru dibagi menjadi beberapa kelompok dan setiap kelompok dipimpin oleh perwakilan siswa OSIS dan dilanjutkan dengan tour di lingkungan SMK Kesehatan Adi Husada. Kemudian, seluruh siswa dibagi sesuai jurusannya, Asisten Keperawatan, Farmasi, dan Dental Asisten. Kemudian mengunjungi laboratorium masing-masing jurusan untuk perkenalan dan pemaparan terkait tata tertib di masing-masing jurusan. Pukul 10.00 WIB, seluruh siswa baru berkumpul di ruang panjang untuk mendapatkan pemaparan materi dari BNN. Setelah Ishoma siswa melakukan kegiatan di luar kelas, yaitu outbound yang dipimpin oleh OSIS.
Hari Ketiga (Rabu, 20 Juli 2022)
Pada hari ketiga, peserta didik mendapatkan materi P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). Kegiatan ini dikoordinir oleh Bu Rofinda Gita Aini, S.Pd., Bu Raras Juwita Sasmaya, S.Pd., dan Bu Dina Istiāanah, S.Si., M.Pd. Projek yang dilakukan bertujuan untuk melatih kemandirian, kedisiplinan, dan memecahkan masalah melalui projek yang telah diberikan.
Hari Keempat (Kamis, 21 Juli 2022)
Kegiatan MPLS di hari keempat adalah psikotest yang dilaksanakan oleh Tim dari Unmer Malang. Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh siswa baru karena untuk tes asesmen diagnostik, bakat,minat, dan kemampuan siswa.
Hari Kelima (Jumat, 22 Juli 2022)
Kegiatan ini merupakan puncak kegiatan MPLS, yang mana seluruh siswa baru dari semua jurusan diajak untuk kunjungan industri ke PT Amerta Indah Otsuka, Pasuruan. Kegiatan yang dilakukan selama kunjungan industri adalah siswa diajak melihat bagaimana lingkungan dan suasana kerja di Otsuka. Setelah itu, siswa mendapatkan paparan dari Otsuka tentang proses rekrutmen, sistem kerja, dan pengenalan produk yang dikeluarkan oleh PT Amerta Indah Otsuka.
Itulah rangkaian kegiatan MPLS siswa baru di SMK Kesehatan Adi Husada 2022